Gedung convention center — Salah satu venue yang kerap digunakan untuk mengadakan berbagai acara adalah convention center.
Tempat ini dapat mengakomodasi beragam tipe acara, mulai dari event sosial yang formal dan mewah, hingga acara personal yang intim dan sederhana.
Artikel ini akan membahas dengan lengkap tentang arti, fungsi, dan manfaat dari penggunaan convention center untuk melengkapi khazanah pengetahuan Anda.
Apa yang Dimaksud dengan Convention Center?

Convention center adalah bangunan yang berfungsi sebagai tempat penyelenggaraan berbagai acara, seperti konferensi, pertunjukan, pameran dan pertemuan dengan berbagai skala.
Convention center umumnya dilengkapi dengan area yang luas, infrastruktur yang lengkap, dan berbagai fasilitas canggih untuk mendukung kelancaran acara.
Convention center masih kerap kali disalah artikan sebagai gedung pertemuan biasa.
Perbedaan utama yang ditawarkan oleh convention center terletak pada skala dan fasilitas yang disediakan.
Convention center dirancang untuk menampung ribuan peserta, menyediakan ruang pameran yang luas, dan memiliki fasilitas pendukung yang lengkap, seperti akomodasi, restoran, dan area rekreasi.
Fungsi Gedung Convention Center
Fungsi utama convention center adalah sebagai tempat penyelenggaraan berbagai acara berskala besar, antara lain:
Gedung Convention Center untuk Konferensi dan Seminar
Dengan teknologi yang canggih dan fasilitas yang lengkap, convention center dapat dijadikan sebagai lokasi ideal untuk acara konferensi dan seminar.
Opsi ruangan yang luas juga menjadikannya cocok untuk mengakomodasi banyak peserta dari berbagai daerah.
Pameran Dagang dan Industri di Convention Center
Convention center juga menjadi venue yang ideal untuk penyelenggaraan pameran, baik itu untuk keperluan bisnis dan industri, maupun berbagai bidang seni.
Sebab jenis kegiatan ini membutuhkan ruangan yang luas untuk dapat memamerkan banyak produk, layanan, serta karya seni. mereka kepada calon pelanggan.
Pertunjukan dan Konser di Gedung Convention
Convention center juga dapat digunakan untuk menyelenggarakan pertunjukan dan konser musik berskala besar.
Beberapa convention center juga menyediakan ruangan khusus yang telah didesain dengan struktur panggung serta tribun, sehingga memudahkan pelaksanaan konser.
Pertemuan dan Acara Lainnya

Convention center juga dapat digunakan untuk berbagai acara lain, baik itu yang bertema profesional seperti outing perusahaan, kegiatan rapat terbatas, dan musyawarah besar.
Hingga acara personal yang sederhana dan intim, seperti pesta pernikahan, ulang tahun, serta reuni bersama kolega.
Manfaat Adanya Gedung Convention Center
Convention center tak hanya menjadi tempat berkumpulnya orang-orang untuk menghadiri acara, tetapi juga menawarkan berbagai manfaat bagi berbagai pihak.
Berikut beberapa manfaat utama convention center:
Mendorong Pertumbuhan Ekonomi:
- Meningkatkan pariwisata: Convention center menarik pengunjung dari berbagai daerah, bahkan mancanegara, untuk menghadiri acara. Hal ini meningkatkan okupansi hotel sekitar convention, restoran, dan tempat wisata di sekitarnya, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
- Menciptakan lapangan kerja: Penyelenggaraan acara di convention center membutuhkan banyak tenaga kerja, mulai dari staf convention center, penyedia jasa catering, hingga petugas keamanan. Hal ini menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat.
- Meningkatkan pendapatan pajak: Pemerintah daerah mendapatkan pendapatan pajak dari kegiatan di convention center. Misalnya seperti pendapatan pajak dari hotel, pajak restoran, dan pajak hiburan.
Meningkatkan Brand Awareness:
- Promosi bisnis: Convention center menjadi platform ideal bagi perusahaan untuk mempromosikan produk, layanan, dan brand mereka kepada khalayak yang luas. Mulai dari promosi berskala lokal, nasional, hingga mengundang peserta dan mitra dari mancanegara.
- Peluang networking: Acara di convention center dapat membantu membuka peluang networking bagi para pengusaha, profesional, dan individu lainnya untuk menjalin hubungan dan membangun kerjasama.
- Meningkatkan citra daerah: Keberadaan convention center yang modern dan berkualitas dapat meningkatkan citra daerah di mata investor dan wisatawan. Hal ini sekaligus dapat membentuk citra positif dan meningkatkan daya tarik kedaerahan, baik dalam ranah pariwisata, bisnis, maupun kecakapan SDM.
Meningkatkan Pertukaran Ide dan Pengetahuan:
- Tempat Berdiskusi dan berinovasi: Convention center menjadi tempat bagi para ahli, akademisi, dan praktisi untuk berdiskusi dan bertukar informasi tentang berbagai bidang, seperti teknologi, bisnis, dan budaya. Hal ini kemudian dapat memicu munculnya ide-ide baru dan inovatif yang bermanfaat bagi kemajuan masyarakat.
- Meningkatkan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia): Acara di convention center, seperti seminar dan workshop, dapat membantu meningkatkan kualitas sumber daya manusia di daerah tersebut.
Meningkatkan Infrastruktur dan Fasilitas Publik:
- Pembangunan Infrastruktur: Pembangunan convention center seringkali diikuti dengan pembangunan infrastruktur di sekitarnya, seperti jalan raya, taman, dan fasilitas publik lainnya.
- Meningkatkan Kualitas Daerah dan Masyarakat: Fasilitas publik yang memadai dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah tersebut, sekaligus mendongkrak daya saing daerah di mata investor dan wisatawan.
5 Contoh Gedung Convention Center di Indonesia
Berikut beberapa contoh convention center terkenal di Indonesia:
- Jakarta Convention Center (JCC): JCC merupakan salah satu convention center terbesar di Asia Tenggara dan sering menjadi tempat penyelenggaraan acara internasional.
- Bali Sunset Road Convention Center (BSCC): BSCC terletak di jantung Kota Denpasar, Bali, dan terkenal dengan fasilitas gedungnya yang mewah dan lengkap, serta team event specialist yang berstandar bintang 5.
- Surabaya International Convention Center (SICC): SICC merupakan convention center terbesar di Jawa Timur dan sering digunakan untuk menyelenggarakan acara nasional dan regional.
- Padjadjaran Convention Center (PCC): PCC terletak di Bandung, Jawa Barat, dan menjadi tempat favorit untuk menyelenggarakan berbagai acara, seperti konferensi, pameran, dan konser.
- Manado Convention Center (MCC): MCC terletak di Manado, Sulawesi Utara, dan menawarkan pemandangan laut yang indah dan suasana yang nyaman.
Convention center tak hanya menjadi tempat berkumpul, tetapi juga berperan penting dalam mendorong pertumbuhan daerah dan masyarakat.
Karena itu, pemilihan convention center yang tepat akan memberikan dampak positif tak hanya untuk acara Anda, melainkan untuk lingkungan di sekitarnya.
Book Us Now
Salah satu convention center terbaik yang dapat Anda jadikan sebagai venue acara adalah Bali Sunset Road Convention Center (BSCC).
BSCC menyediakan venue lengkap untuk berbagai jenis acara MICE, mulai dari seminar, workshop, hingga konferensi.
Ditunjang dengan teknologi canggih dan tim event specialist yang berpengalaman, BSCC siap mewujudkan event impian Anda dengan pelayanan berstandar bintang 5 dan budget yang kompetitif.
BSCC juga telah menjalin kemitraan dengan berbagai hotel berbintang di Bali, sehingga dapat membantu akomodasi para tamu undangan dan panitia pelaksana acara.
Bersama BSCC, Anda dapat merencanakan dan melaksanakan event sosial berskala besar, hingga acara privat dengan tamu undangan terbatas.
Konsultasikan event impian Anda sekarang bersama BSCC.
Follow Us on Social Media
Instagram @balisunsetroadconvention
YouTube Bali Sunset Road Convention Center
LinkedIn Bali Sunset Road Convention Center